5 Resolusi Hidup Sehat 2018


Mens sana in corpore sano.
Kutipan tersebut mengingatkan kembali gaya hidup selama setahun kemarin. Di mana saya berharap hidup sehat, nyatanya selama setahun saya sama sekali jauh dari gaya hidup sehat. Hidup sehat saya selama 2017 lalu mungkin hanya rajin minum air putih. Selebihnya? Makan tidak terkontrol, olahraga seadanya, tidur pun kurang, lengkap sudah pokoknya! Tidak heran selama tahun 2017 kemarin saya sering sekali sakit-sakitan. 

Sakit, sembuh, lalu beraktivitas berat sedikit, lalu sakit lagi. Begitu terus selama setahun. Hilang sudah predikat pecicilan nan kuat yang selalu melekat pada diri saya. Oleh karena itu saya menetapkan resolusi hidup sehat, yang sangat dan wajib dilaksanakan.

1. Rajin Olahraga. 
Sudah bukan gosip lagi bahwa saya sangat malas berolahraga. Untuk sekedar lari pagi selama 10 menit saja saya terkadang sangat malas. Alasannya sangat sepele, yaitu karena tidak memiliki sepatu olahraga. Dan, sungguh rejeki anak sholehah. Teman saya membelikan sepasang sepatu jogging, yang artinya saya wajib untuk jogging setiap harinya. Oleh karena itu, saya mewajibkan diri untuk jogging lebih dari 30 menit setiap harinya.

sumber gambar : pixabay
2. Menjaga Makanan.
Memakan apa saja yang ada, merupakan salah satu khas saya. Tidak peduli bahwa makanan tersebut mengandung gula terlalu banyak, mengakibatkan kolesterol, diabetes, atau lainnya. Mengakibatkan badan yang tidak sehat, juga badan yang semakin melebar. Maka dari itu, saya berniat untuk menjaga makanan saya dengan food combining.

sumber gambar : pixabay
3. Mengurangi Kopi.
Ini yang lumayan berat, karena saya penggemar berat kopi. Tapi, ternyata terlalu banyak kafein tidak baik untuk tubuh. Oleh karena itu, saya menargetkan diri saya untuk minum kopi hanya sekali dalam sehari. Tidak lebih dari itu.

sumber gambar : pixabay

4. Mengendalikan Stres.
Penyebab stres itu beragam, namun sepertinya saya mudah sekali untuk stres. Ada masalah sedikit, berakibat stres berkepanjangan. Stres sendiri tidak baik untuk badan. Gangguan stres dapat mengakibatkan penyakit-penyakit yang tidak diinginkan datang. Setelah googling sana sini, saya mendapat pencerahan untuk mengendalikan stres sesuai dengan ajaran agama. Yaitu, perbanyak zikir!

sumber gambar : pixabay

5. Rutin Minum Vitamin Bersama Theragran-M.
Saya adalah orang yang sering sekali berganti-ganti vitamin. Kadang, saya merasa tidak cocok ataupun malas lagi untuk minum vitamin. Namun, akhirnya saya menemukan vitamin yang cocok dengan saya. Yaitu Theragran-M, vitamin yang bagus untuk mempercepat masa penyembuhan. Theragran-M sendiri merupakan multivitamin dan mineral yang saya rasa sangat cocok untuk kegiatan saya sehari-hari. Fungsinya? Banyak banget! Diantaranya adalah; Vitamin yang bagus untuk masa penyembuhan, vitamin yang bagus untuk masa pemulihan, vitamin untuk memulihkan kondisi tubuh setelah sakit, vitamin untuk mengembalikan kondisi tubuh setelah sakit, dan vitamin untuk mengembalikan daya tahan tubuh setelah sakit. Cukup sehari satu kaplet setelah makan, sudah bisa menjaga daya tahan tubuh. So, tunggu apalagi? Jadikan 2018 hidup sehat bersama Theragran-M setiap harinya!

sumber gambar : theragran.co.id

Sekian resolusi 2018 dari saya, salam hidup sehat bersama Theragran-M! 
Ingat ya, Kalau sakit jangan lama-lama!

Salam, Pipi Bolong.


*Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog yang diselenggarakan oleh Blogger Perempuan Network dan Theragran-M.

Post a Comment

28 Comments

  1. nah.... no 4 sumber semuanya tuh...segerakanlah maka stress pun hilang.. hehehehe

    ReplyDelete
  2. sehat terus kak lala.. 😄😄

    ReplyDelete
  3. Kopi ga minum. Zikirnya yg kurang nich. Haha.

    ReplyDelete
  4. Itu temannya baik benar, ngasih sepatu. Ternyata...hahaha...
    BTW, minum kopi itu idealnya 2 cangkir sehari.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Teman (Insyal Allah) sehidup sesurga. Aamiin. Hahaha.

      Tapi kebanyakan minum kopi enggak baik banget ternyata emang.

      Delete
  5. Kesehatan emang penting ya mba.. Kalo sakit apapun jadi gak bisa dilakukan.. Melakukan apa2 jadi lemas dan gak bertenaga..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah! Makanya kita harus jaga kesehatan sebelum sakit.

      Delete
  6. Semoga makin sehat dan bugar di 2018 ya Mba Lala..

    ReplyDelete
  7. No 1 aku banget :D sampe dikasih sepatu pun masih males olahraga hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yaampun, ayo mulai rajin olahraga dan minum vitamin!

      Delete
  8. resolusi utama tahun 2018, menjaga kesehatan. hal utama untuk mencapai semua resolusi

    ReplyDelete
  9. Olah raga dan jaga makanan aku perlu juga �� jaga perasaan juga ternyata. Hihii.. buat sehat terus ya mbaa^^

    ReplyDelete
  10. Nah olahraga tuh, semoga olahraganya rutin tidak hanya saat sedang mood bagus saja ya hahaha

    ReplyDelete